Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Gunung Mas Serahkan Bantuan Hewan Kurban kepada Dewan Masjid Indonesia

  • Oleh Riska Yulyana
  • 28 Juni 2023 - 14:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Bupati Gunung Mas Jaya S Monong menyerahkan secara simbolis hewan kurban dari bantuan dana hibah Pemkab Gumas kepada Dewan Masjid Indonesia (DMI) Gumas.

Penyerahan simbolis hewan kurban tersebut dilaksanakan di halaman Masjid Darun Najah Kuala Kurun dan Darul Aman Tewah.

"Kegiatan penyerahan hewan kurban ini telah menjadi agenda rutin Pemerintah Kabupaten Gunung Mas dalam rangka pembinaan kemasyarakatan bidang keagamaan yang bertujuan untuk mempererat silaturahmi pemkab dengan masyarakat khususnya umat Muslim," ujar Jaya, Rabu, 28 Juni 2023.

Dia melanjutkan bahwa Pemkab Gunung Mas memberilan dana hibah kepada DMI Gunung Mas untuk dibelikan hewan kurban kemudian DMI Gunung Mas yang menyalurkan hewan kurban tersebut ke pengurus masjid di kecamatan-kecamatan. "Untuk tahun 2023 ini jumlah hewan kurbannya sebanyak 26 sapi, " imbuh Jaya.

Dia berharap, dengan adanya bantuan hewan kurban tersebut bisa menambah hikmah dari Idul Adha , sehingga masyarakat di Kabupaten Gunung Mas bisa maju dan sejahtera di masa datang.

"Dengan adanya bantuan ini kami berharap jangan dipandang nilainya namun ambil hikmahnya dengan tujuan meningkatkan ketaqwaan kepada Tuhan, sehingga masyarakat dapat membantu pemerintah sukseskan pembangunan di segala bidang khususnya bidang keagamaan," tukas Jaya. (RISKA YULYANA/J)

Berita Terbaru