Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gerai TPID Eka Pandohop Penuhi Kebutuhan Pokok Jelang Nataru

  • Oleh Hendri
  • 08 November 2023 - 15:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pemko Palangka Raya bersama Badan Urusan Logistik (Bulog) dan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) telah mendirikan Gerai TPID Eka Pandohop di kawasan Pasar Kahayan.

Gerai TPID ini sebagai upaya untuk membantu memenuhi kebutuhan pokok masyarakat menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2024.

Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, berharap gerai TPID Eka Pandohop dapat memberikan solusi yang bermanfaat bagi masyarakat sekaligus mencegah terjadinya pembelian barang berlebihan.

"Gerai TPID Eka Pandohop ini menyediakan berbagai produk kebutuhan pokok seperti beras, gula, minyak goreng dan bahan makanan lainnya dengan harga terjangkau," katanya, Rabu, 8 November 2023.

Tujuan utamanya adalah untuk memastikan ketersediaan dan aksesibilitas bahan pokok bagi seluruh lapisan masyarakat di tengah kenaikan permintaan menjelang Natal dan tahun baru.

Hera menekankan kolaborasi yang baik antara Pemko melalui dinas terkait, Bulog dan TPID dalam melaksanakan program ini. Hal ini mencerminkan komitmen bersama untuk mendukung kesejahteraan masyarakat dan menjaga stabilitas harga.

Gerai TPID Eka Pandohop akan tetap beroperasi hingga beberapa minggu setelah perayaan Tahun Baru, sehingga warga dapat terus mengakses kebutuhan pokok dengan mudah dan terjangkau. (HENDRI/H)

Berita Terbaru