Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bappedalitbang Kalteng Petakan Pertumbuhan Ekonomi Melalui Konreg PDRB

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 10 November 2023 - 00:00 WIB

BORNEONEWS, Sampit – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan (Bappendalitbang) Kalteng berusaha melakukan pemetaan pertumbuhan ekonomi di wilayahnya.

Langkah tersebut dilakukan melalui Rapat Konsultasi Regional Produk Domestik Regional Bruto (Konreg PDRB) Provinsi Kalimantan Tengah tahun 2023.

“Tujuan dari pelaksanaan rapat konsultasi ini adalah untuk mengetahui gambaran mengenai pertumbuhan ekonomi Kalteng,” ungkap Kepala Bidang Perekonomian, SDA dan Kerjasama Bappedalitbang Provinsi Kalteng Yoyo di Palace Ballroom Aquarius Boutique Hotel Sampit, Kotawaringin Timur, Kamis, 9 November 2023.

Selain itu, sebagai langkah untuk melihat kontribusi tiap-tiap sektor terhadap pertumbuhan ekonomi, kontribusi perekonomian kabupaten/kota terhadap perekonomian Provinsi Kalteng.

Sekaligus menyamakan persepsi, interpretasi dan pemahaman dalam penggunaan data produk domestik regional bruto dan indikator-indikator turunannya sebagai sumber informasi dalam melakukan evaluasi dan perencanaan pembangunan daerah.

Kegiatan ini menjadi identifikasi sektor-sektor yang berpengaruh dan berkontribusi terhadap pembentukan produk domestik regional bruto sebagai bahan pengambilan keputusan untuk meningkatkan Pertumbuhan Ekonomi Provinsi Kalteng.

 Termasuk sektor apa yang akan dikembangkan untuk memperkuat pondasi dan struktur perekonomian Kalimantan Tengah ke depan.

Yoyo mengatakan kegiatan Konreg produk domestik regional bruto merupakan kegiatan tahunan yang dilaksanakan regional Kalteng.

“Akan tetapi sejak adanya Covid-19 kegiatan Konreg ini sempat vakum sejak terakhir dilaksanakan pada tahun 2019 di Kabupaten Murung Raya, jadi kurang lebih tiga tahun tidak dilaksanakan dan baru sekarang dilaksanakan, yang diinisiasi oleh Bappedalitbang Kalteng," bebernya. (HERMAWAN DP/j)

Berita Terbaru