Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Anggota DPRD Minta Pemda Perhatikan Sarana Pendukung SMK

  • Oleh Donny Damara
  • 05 Mei 2024 - 15:11 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Anggota DPRD Kalteng, Duwel Rawing meminta pemda terutama pemprov agar dapat memperhatikan sarana pendukung Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang ada di wilayah Kalimantan Tengah.

Pasalnya, kata Duwel masih terdapat banyak SMK di provinsi ini yang jauh tertinggal dari segi sarana pendukung, contohnya saja yakni alat-alat praktik sebagai penunjang pembelajaran bagi siswa.

"Sarana pendukung ini sangat penting bagi siswa, sebab SMK inikan ada yang namanya praktik sehingga memerlukan alat-alat yang memadai, nah ini yang perlu didukung," katanya, Minggu, 5 Mei 2024.

Duwel menuturkan, perkembangan ilmu pengetahuan terutama pada sektor pendidikan saat ini menuntut setiap sekolah terutama SMK harus dapat mengikutinya, sehingga harus benar-benar diperhatikan.

"Adanya SMK tentu sebagai wadah untuk mencipatakan SDM siap kerja, sehingga para siswa harus benar-benar disiapkan dengan dibekali ilmu pengetahuan yang memadai agar mereka siap bekerja setelah lulus," ujarnya.

Oleh karena itu tegas Duwel, pemerintah supaya dapat serius mendukung SMK dengan menyediakan sarana dan prasarana yang memadai terutama alat-alat praktik mengikuti perkembangan zaman.

"Tentu kita sangat menginginkan lulusan SMK di Kalteng ini mampu dalam mengimplementasaikan ilmu yang didapatkan, maka dari itu dukungan harus diberikan dan dijadikan sebagai prioritas," pungkasnya. (DONNY D/R)


TAGS:

Berita Terbaru