Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Warga Berharap Jaringan PDAM Masuk Desa Sei Tabuk

  • Oleh Norhasanah
  • 25 Juli 2016 - 16:55 WIB

BORNEONEWS, Sukamara ' Warga Desa Sungai Tabuk Kecamatan Pantai Lunci Kabupaten Sukamara berharap agar jaringan Perusahan Daerah Air Minum (PDAM) Sukamara bisa sampai ke desa mereka agar kebutuhan air bersih bisa terpenuhi. Pasalnya selama ini warga cukup kesulitan mendapatkan air bersih.

Ayu, warga Sei Tabuk mengatakan, belum adanya Perusahaan Air Minum bagi warga yang bermukim di pesisir pantai Kabupaten Sukamara khususnya di Desa Sei Tabuk menyebabkan warga sering kesulitan mendapatkan air bersih seperti sekarang ini.

'Sekarang ini warga pesisir mengandalkan air bersih dari sumur bor untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Namun kondisi sumur terkadang bisa kering sehingga air susah untuk didapat,' kata Ayu, Senin (25/07/2016).

Menurutnya, meskipun warga sudah membuat beberapa sumur bor, namun dari beberapa sumur yang digali terkadang sumber air yang didapat tidak sesuai harapan, atau tidak ada sumber air yang keluar sehingga harus menggali beberapa lokasi.

'Penggalian sumur bor yang dilakukan warga hanya dengan cara manual atau tradisional sehingga memang sulit memastikan lokasi yang memang ada sumber airnya,' ucap Ayu

Menurutnya, apabila sumur bor sudah kering dan tidak bisa diambil airnya, maka warga akan kesulitan memenuhi kebutuhan air bersih. Dengan kondisi tersebut warga berharap upaya pemerintah membangun sarana penyedia air bersih bagi warga pesisir.

'Sudah dua kali kita buat sumur bor, tapi airnya kering, kami berharap ada upaya dari pemerintah untuk membangun sarana penyedia air bersih bagi warga seperti PDAM agar warga tidak kesulitan dalam mendapatkan air bersih, terlebih sekarang ini menjelang musim kemarau,' tutur Ayu.

Memenuhi kebutuhan air bersih, ia hanya bisa mengharapkan sumur bor yang bisa kering kapan saja. (NORHASANAH/m)

Berita Terbaru