Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Lulusan S1 Dominasi Pendaftaran THL Pemkab Lamandau

  • Oleh Hendi Nurfalah
  • 04 November 2016 - 14:46 WIB

BORNEONEWS, Lamandau - Berdasarkan data Panitia Penyelenggara Rekrutmen Tenaga Harian Lepas (THL)/Tenaga Honorer Pemerintah Kabupaten Lamandau 2016, para peserta didominasi lulusan perguruan tinggi strata 1 (S1). Dari sebanyak 990 orang total calon THL yang berhak mengikuti tes tulis, 469 orang di antaranya pencari kerja lulusan S1. Diurutan ke dua terbanyak, pelamar berlatar belakang pendidikan SLTA, 352 orang.

"Memang benar, dari data yang ada menunjukkan bahwa para pelamar didominasi oleh lulusan S1, kemudian SLTA, lalu disusul oleh lulusan D1, D2 dan D3, serta SLTP," ungkap Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Lamandau, Meigo, saat dikonfirmasi, di Nanga Bulik, Jumat (4/11/2016).

Meigo juga menyebutkan bahwa dalam rekrutmen calon THL kali ini Pemkab memang membuka lowongan pekerjaan secara terbuka sehingga rekrutmennya berhak diikuti oleh calon pegawai dengan latarbelakang dan tingkat pendidikan yang variatif, sehingga tidak heran jika faktanya adapula calon THL berlatarbelakang pendidikan SD (Sekolah Dasar) bahkan S2.

"Nanti mereka yang lolos test akan kita tempatkan sesuai bidangnya masing-masing, sehingga sengaja tidak dibatasi, karena kebutuhan pegawainya juga kan variatif," bebernya.

Berdasarkan data yang berhasil dihimpun serta berdasarkan pengumuman yang dipampang di mading Kantor BKPP setempat, selain S1 dan SLTA para pelamar yang mengikuti seleksi dan dinyatakan berhak ikut test tulis adalah pelamar dari lulusan D1, D2 dan D3 berjumlah total 115 pelamar, SLTP 31 pelamar, SD 19 pelamar dan S2 sebanyak 4 orang pelamar. Sehingga tidak heran jika dilihat dari kategori usia para pelamar ini pula cukup variatif.

Selain itu, disebut-sebut bahwa kesemuanya merupakan pelamar yang dalam keterangan tahapan seleksi pertama dianggap belum memiliki pekerjaan tetap atau belum bekerja di tempat yang memiliki kontrak kerja. Meskipun, disisi lain pihak panitia juga tidak bisa memastikan bahwa apakah para pelamar tersebut masuk pada kategori pengangguran atau tidak.

"Kami tentu tidak tahu kesemua pelamar ini saat ini punya pekerjaan atau tidak, tapi dalam keterangan awal kita anggap mereka belum bekerja dan kita perbolehkan untuk ikut seleksi terbuka," katanya.

Meski begitu, tidak dipungkiri jika para pelamar tersebut memang didominasi oleh para pelamar untuk bidang tenaga pendidik (guru) serta ternaga kesehatan.

Seperti diketahui, dalam rekrutmen THL tahun ini, Pemkab Lamandau membutuhkan 300 orang untuk doitempatkan di berbagai posisi, terdiri dari tegana administrasi, tenaga guru tenaga kesehatan dan juga cleaning servis. Namun demikian, hingga saat ini pihak panitia belum membeberkan tentang jumlah secara rinci dari masing-bidang yang dibutuhkan.

Tahapan rekrutment THL dengan agenda test tulis akan dilaksanakan mulai tanggal 9 sampai 11 Nopember 2016. Adapun materi dalam tes tertulis tersebut adalah tes kompetentsi dasar (TKD) seperti intelegensi umum, wawasan kebangsaan dan karakteristik pribadi (karakter kepribadian). (HENDI NURFALAH/N).

Berita Terbaru