Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kader Konservasi Tanam Seribu Pohon di Eks TPA Desa Pasir Panjang

  • Oleh Koko Sulistyo
  • 27 November 2016 - 18:19 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun -- Forum Komunikasi Kader Konservasi Indonesia, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan penanaman sebanyak 1000 bibit pohon di bekas Tempat Pembuangan Akhir (TPA), Desa Pasir Panjang, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat, Minggu (27/11/2016).

Kegiatan penanaman seribu bibit pohon di eks TPA yang bakal diproyeksikan menjadi hutan kota tersebut melibatkan sebanyak 150 kader konservasi yang terdiri dari berbagai Komunitas seperti  Non Government Organisation (NGO) dan Siswa Pencinta Alam (Sispala) dari berbagai sekolah di Kabupaten Kobar dan kegiatan tersebut dilaksanakan sekaligus memperingati Hari Menanam Pohon Indonesia dan Menanam Nasional 2016, 

Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) Fahrizal Fitri menjadikan eks TPA sebagai lokasi penanaman seribu pohon mengingat pemerintah daerah telah melakukan penetapan eks TPA di translik Desa Pasir Panjang sebagai hutan kota di Kobar. Selain itu lokasi Eks TPA yang sebelumnya merupakan lahan pembuangan sampah dijadikan sebagai lokasi penanaman merupakan satu langkah untuk mengembalikan fungsi hutan kota sebagai penyerap CO2 dari segala macam polusi.

" Hutan kota ini merupakan suatu kawasan yang dibentuk untuk merehabilitasi lahan yang sebelumnya difungsikan sebagai tempat pembuangan sampah," terang Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH), Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) Fahrizal FItri, dilokasi penanaman, Minggu (27/11/2016).

Dijelaskannya lebih lanjut, lokasi pembuangan sampah tersebut sebelumnya sudah ditimbun dengan tanah dan kemudian ditanami kembali untuk pemulihan.

Menurut Fahrizal, dunia semakin hari semakin mengalami kemunduran terkait lingkungan yang ditandai dengan rusaknya iklim dan hutan yang akhirnya berdampak pada terjadinya berbagai bencana. Dan kegiatan penanaman adalah salah satu bentuk kepedulian terhadap permasalahan global tersebut.

Hadir juga dalam kegiatan penanaman 1000 bibit pohon Kepala BKSDA Kalimantan Tengah (Kalteng) Dr Nandang Prihadi, Kepala Balai Taman Nasional Tanjung Puting (TNTP), Kepala BLH Kobar FahrizalFitri, Head Of Media Borneonews, Yohanes Widada serta perwakilan dari Dinas Kehutanan (Dishut) Kobar. (Koko/*)

(Koko/*)

Berita Terbaru