Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Warga Pangkut Minta Tanah Warga Dikembalikan

  • Oleh Koko Sulistyo
  • 03 Desember 2016 - 08:50 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Warga Delapan Desa di Kecamatan Arut Utara (Aruta), Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) meminta agar tanah yang diduduki perusahaan agar dikembalikan kepada masyarakat.

Hal ini ditegaskan oleh salah satu perwakilan warga dari Desa Sambi, Kecamatan Aruta, saat kampanye tatap muka dan dialogis calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kotawaringin Barat di Kecamatan Aruta, bertempat di lapangan Volly  Desa Penyombaan, Jumat (2/12/2016).

"Kami berharap nantinya tanah kami yang selama ini diduduki oleh pihak perusahaan kelapa sawit agar dapat dikembalikan kepada masyarakat," kata perwakilan warga dari Desa Sambi, Pendeta Markus.

Selain itu, dalam kampanye terbatas yang dihadiri hampir 500 warga itu mereka juga meminta agar persoalan infrastruktur yang membelit Kecamatan Aruta seperti jalan desa serta energi listrik dapat diatasi.

"Selama ini terjadi ketimpangan pembangunan antara satu kecamatan dengan kecamatan lain, untuk itu kami meminta agar pemerintah kedepannya dapat memberikan kue pembangunan yang adil dan merata," imbuh Pendeta Markus.

Sementara itu, penanggungjawan pemenangan pasangan calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Kotawaringin Barat dari pasangan NuranI, H. Ruslan AS mengatakan ke depannya pihaknya siap untuk melaksanakan pembangunan secara adil dan merata di 17 desa di Kecamatan Arut Utara.

H Ruslan juga menegaskan, pasangan Nurani akan melakukan percepatan dalam mengatasi masalah listrik di Kecamatan Arut Utara dengan mempercepat pembangunan PLTU di Bumi Harjo.

"Insya Allah tahun 2018 Kecamatan Pangkut sudah bisa menikmati listrik," tegas H Ruslan.

Dengan melihat potensi pertambangan di Kecamatan Arut Utara untuk rencana  jangka panjang maka akan dilakukan pembangunan sepanjang 1.800 kilometer rel kereta untuk mengangkut hasil tambang masyarakat yang bertujuan untuk menambah pendapatan per kapita warga Kecamatan Arut Utara.

Dalam Kampanye terbatas tersebut warga delapan desa yaitu warga Desa Penyombaan, Riam, Panahan, Pandau, Kerabu, Sungai Da'u, Gandis dan Desa Sambi memberikan pernyataan sikap mendukung pasangan Nurani dalam memenangkan Pilkada Kobar 15 Pebruari 2017. (KOKO SULISTYO/m)

Berita Terbaru