Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

TP PKK Kapuas Bertekad Ciptakan Keluarga Sehat

  • 19 Januari 2017 - 19:34 WIB

BORNEO NEWS, Kuala Kapuas - Ketua TP PKK Kabupaten Kapuas Ary Eghani menjelaskan program PKK lebih meningkatkan pemberdayaan kaum perempuan dalam menciptakan keluarga sehat. Salah satunya menjadi orangtua yang hebat. 

'Orangtua hebat akan dilihat dari anak-anaknya yang menjadi sukses dan berhasil sehingga menjadi orang yang bermanfaat bagi sesama,' kata Ary Eghani, Kamis (19/1/2017).

Untuk itu, melalui pendidikan yang mampu merubah nasib dan mampu mengentaskan kemiskinan. Sehingga dia meminta orangtua untuk mendorong anak-anaknya bersekolah.

"Saya katakan jangan sampai anak-anak usia sekolah tidak mengenyam pendidikan yang layak. Melalui pendidikan itulah bisa mengangkat kita dari kemiskinan," tegas dia.

Ada beberapa pokja dalam TP PKK, salah satu pokja tiga yang memiliki program unggulan yaitu Hatinya PKK. Programnya yaitu memanfaatkan pekarangan rumah untuk ditanami sayur mayur maupun tanaman obat.

Diharapkan melalui program itu bisa meringankan beban keluarga dan memiliki nilai ekonomis.

'Kami sudah bekerja sama dengan dinas  secara intensif untuk membina PKK yang ada, baik kelompok usaha wanita di bawah Ketua TP PKK Kecamatan. Kalau bisa membuat kolam ikan, ke depannya akan dibina dan dibantu bibit ikan terbaik,' bebernya.

Kemudian, pokja empat memiliki program unggulan yaitu Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Salah satunya, lanjut dia, dengan mengolah menu beragam, bergizi, seimbang dan aman (B2SA) dari bahan yang sederhana.

'Mari dengan semangat di tahun baru, kita dapat merubah gaya hidup menjadi lebih sehat dengan harapan masyarakat di Kabupaten Kapuas menjadi sejahtera, rukun dan damai,' pesannya. (DJIMMY NAPOLEON/B-11)

Berita Terbaru