Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Dia Jenis Buah Hutan yang Masih Lestari di Seruyan Tengah

  • Oleh Parnen
  • 22 Januari 2017 - 14:36 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Beberapa jenis buah hutan yang sekarang ini sulit temui terutama oleh warga kota, saat ini ternyata masih tumbuh subur di wilayah Kecamatan Seruyan Tengah, Kabupaten Seruyan. Dan ini jataupun bentuknya.

Jenis buah hutan itu meliputi buah umbing, paken, pangkap, asem pangi, keramu, kapul dan beberapa jenis buah hutan lainnya.

"Bentuk-bentuk buah itu tak jauh berbeda dengan jenis buah yang sering dikonsumsi oleh warga kota khususnya. Buah itu ada yang mirip anggur, durian, belimbing, jeruk, langsat dan bengkoang. Namun dari segi rasa, buah hutan juga tak kalah manisnya," kata Rosidah, seorang anggota Tim Penggerak PKK Kecamatan Seruyan Tengah kepada Borneonews, Minggu (22/1/2017).

Menurut dia, jika beragam jenis buah hutan itu ke warga kota, maka akan terasa asing saat dilihat. Namun bagi warga yang tinggal di wilayah kecamatannya, sudah banyak yang tidak asing lagi dengan keberadaan buah itu.

"Hanya saja buah hutan ini hanya berbuah setahun sekali. Pembuahannya antara buah yang satu dengan yang lain hampir bersamaan," ujarnya.

Oleh warga luar daerah yang kebetulan bertandang ke wilayah Kecamatan Seruyan Tengah, jika pada saat warga panen, tak jarang banyak yang membeli sebagai oleh-oleh untuk dibawa pulang untuk diperkenalkan kepada keluarganya di rumah.

"Oleh warga kecamatan di sana dijual dengan harga yang cukup murah, berkisar antara Rp5-8 ribu per kilogramnya, tergantung jenis buahnya. Dengan harga segitu bagi pembeli sangat berkesan, mengingat buah hutan ini sulit ditemui atau dijual di wilayah perkotaan," ungkapnya. (PARNEN/B-5)

Berita Terbaru