Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wabup Kotim Ancam Tarik Paksa Aset Daerah yang Disalahgunakan

  • Oleh Rian Nafarin Luffi
  • 02 Februari 2017 - 17:46 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Wakil Bupati Kabupaten Kotawaringin Timur Taufiq Mukri mengancam akan menarik paksa aset daerah yang disalahgunakan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).

"Jika aset daerah disalahgunakan akan kita beri peringatan, apabila masih maka harus kita tarik paksa," tegas Taufiq Mukri, Kamis (2/2/2017).

Dia mengaku mendengar kabar ada aset daerah berupa rumah dinas yang disewakan dan kendaraan dinas yang disalahgunakan. Terkait itu dia berencana mengambil tindakan tegas kepada SKPD terkait.

Lanjutnya, dia akan menyurati langsung oknum-oknum yang menyalahgunakan aset daerah tersebut. Jika sudah diberikan peringatan namun masih mengabaikan terpaksa pihaknya akan mengambil tindakan tegas.

"Kita akan tarik paksa bila masih ada yang menyalahgunakan. Kita juga akan meminta bantuan pihak kepolisian," pungkasnya. (RIAN NAFARIN LUFFI/B-11)

Berita Terbaru