Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Penyerapan Anggaran di Akhir Tahun Akibatkan Realisasi Program Tidak Maksimal

  • Oleh Parnen
  • 10 Februari 2017 - 21:36 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Upaya penggenjotan serapan anggaran yang dilakukan tiap menjelang akhir tahun seperti yang kerap didapati di bulan Desember, dinilai DPRD Seruyan membuat pencapaian realisasi program yang dijalankan pemerintah daerah hasilnya kurang maksimal.

"Itukan padahal dalam setiap triwulan sudah ditargetkan, berapa jumlah capaian yang harus direalisasikan, baik segi keuangan maupun fisiknya," kata Bambang Yantoko, anggota DPRD Seruyan, saat menanggapi rendahnya serapan anggaran DAK Pemkab Seruyan 2016, Jumat (10/2/2017).

Bambang, mengungkapkan, kebiasaan mendekati akhir tahun baru dipacu untuk menyerap semua anggaran yang tersisa.

"Ini kami rasa kurang begitu efektif dari segi kualitas yang akan dicapai. Karena, dengan waktu yang tidak begitu banyak, dipaksa untuk menyelesaikan semua program yang tersisa guna menyerap semua anggaran agar mencapai seratus persen. Sehingga, dikhawatirkan kualitas pekerjaan fisiknya akan kurang baik," ungkapnya.

Untuk itu, pihaknya berharap di tahun 2017 ini, agar pola seperti tersebut bisa diubah, dengan menyesuaikan capaian target yang telah ditetapkan dalam setiap per triwulan. Mengingat, belum lagi dengan adanya masalah atau kendala di lapangan, yang menyebabkan pengerjaan terpaksa mengalami penundaan atau tidak selesai. (PARNEN/B-5)

Berita Terbaru