Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DPRD Seruyan Siap Anggarkan Dana Karhutla

  • Oleh Parnen
  • 20 Februari 2017 - 23:02 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang ' Pihak DPRD Kabupaten Seruyan menyatakan siap menganggarkan dana khusus untuk membiayai kegiatan antisipasi serta penanganan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) 2017.

'Karena ini sifatnya sangat emergency, maka kami dari DPRD Seruyan menyatakan siap untuk menganggarkan dana untuk kegiatan lapangan menyangkut karhutla ini. Apalagi sudah ada instruksi Presiden RI Joko Widodo, yang mana Presiden sudah menginstruksi daerah rawan karhutla untuk bisa lebih siap siaga terhadap ancaman,' kata Ketua DPRD Seruyan Ahmad Ruswandi dalam rakor lintas sektoral penanganan karhutla 2017, Senin (20/2/2017).

Dengan alasan itu pula, ia menyebut DPRD Seruyan tidak bisa menolak hal itu. Salah satu yang bisa dilakukan adalah menyetujui penganggaran dana untuk karhutla.

Ruswandi melanjutkan, pihaknya mempersilakan pemerintah daerah mengajukan proposal dana, yang mana selanjutnya akan dibahas secara bersama dengan kalangan DPRD Seruyan.

'Kasihan jika dalam pelaksanaan kegiatan lapangan antisipasi dan penanganan karhutla ini, pihak TNI dan Polri tidak turut didukung dalam hal pendanaan melalui APBD Seruyan. Secepat mungkin itu pengajuan anggaran akan kita ketok,' ungkapnya. (PARNEN/B-3)

Berita Terbaru