Aplikasi Quick Count Hitung Cepat Web & Android

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Jarak yang Harus Ditempuh ke Telok, Lokasi Pernikahan Sri Baruno Jagad Prameswari dengan Panglima Burung

  • Oleh Abdul Gofur
  • 24 Februari 2017 - 19:45 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Lokasi rencana pernikahan Sri Baruno Jagad Prameswari dengan Panglima Burung (Panglima Dayak) di Desa Telok, Kecamatan Katingan Tengah, berjarak sekitar 70 Km dari Kasongan, Ibukota Kabupaten Katingan.

Selain bisa ditempuh menggunakan jalur darat, mobil, atau sepeda motor, untuk menuju Telok dari Kasongan, itu juga bisa ditempuh melalui jalur Sungai Katingan, menggunakan kapal, kelotok, atau speed boat.

Namun jika menggunakan transportasi air jarak tempuhnya bisa lebih lama dibanding jika menggunakan transportasi darat.

"Kalau ke Desa Telok naik mobil bisa satu jam atau lebih, tapi kalau pakai sepeda motor bisa sampai sejam setengah dari Kasongan," ujar Toni, warga Kasongan yang mengaku kerap ke Tumbang Samba melewati Desa Telok, Jumat (24/2/2017).

Menurut Toni, ruas jalan dari Kasongan menuju Telok sejauh ini sudah beraspal dan mulus. Namun jika kondisi hujan perjalanan menuju Telok bisa lebih lama lagi. "Sekarang kan musim hujan, hampir tiap hari hujan, mungkin dari Kasongan ke Telok dalam kondisi hujan bisa lebih lama lagi, sebab kendaraan tidak bisa laju," imbuhnya.

Sejauh ini ada dua ruas jalan yang bisa menuju Telok. Selain dari Jalan Soekarno-Hatta Kasongan, ruas jalan lainnya yang menghubungkan sampai ke Telok yakni Km 30 perbatasan Sampit.

"Kalau lewat Jalan Soekarno-Hatta itu sampai ke Telok enak, karena jalan sudah teraspal mulus. Tapi kalau lewat Pal 30 perbatasan Kotim, itu jalannya susah, karena jalan provinsi itu banyak melewati bukit-bukit turun naik, dan kondisi jalannya juga banyak yang rusak dengan kubangan di tengah jalan," Imi, warga Kasongan lainnya. (ABDUL GOFUR/B-5)

Berita Terbaru