Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

'Kesadaran Berlalu Lintas Warga Puruk Cahu masih Rendah

  • Oleh Supri Adi
  • 26 Februari 2017 - 13:04 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - Banyaknya pelanggaran saat kegiatan razia oleh Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Murung Raya di Kota Puruk Cahu membuktikan masih rendahnya kesadaran warga dalam berlalu lintas.

Kasatlantas Polres Murung Raya, Iptu M Syafuan mengatakan, salah satu contoh rendahnya kesadaran masyarakat tersebut dibuktikan banyaknya pengendara yang tidak memakai helm. "Yang pasti kesadaran (berlalu lintas) masih rendah. Contohnya masih banyak yang tidak memakai helm," ujar Syafuan, Minggu (26/2/2017).

Contoh lain yang juga disinggung Kasatlantas Polres Mura ini, diabaikannya larangan menggunakan telepon seluler saat mengendarai sepeda motor. Untuk kasus ini, banyak terjadi pada pengendara remaja putri.

"Ya sangat jelas menggunakan telepon seluler itu merupakan pelanggaran. Bila kami menemukan akan dikenakan tindakan langsung," tambah Syafuan. (SUPRI ADI/B-10)

Berita Terbaru