Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Peserta Travel Writing Class Dilatih untuk Membuat Tulisan Menarik

  • Oleh Wahyu Krida
  • 15 Maret 2017 - 12:56 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Banyak kata-kata yang tidak perlu dan terkesan bertele-tele sering ditemukan dalam tulisan yang bercerita tentang perjalanan ke suatu daerah.

"Contohnya dalam paragraf tulisan yang menceritakan perjalanan seseorang dengan rekannya, namun terjadi pengulangan dalam menjelaskan tujuan perjalanan," ujar Fatris MF, seorang penulis perjalanan yang bertindak sebagai pemateri dalam pelatihan Travel Writing Class, Rabu (15/3/2017).

Pelatihan yang digelar oleh Swisscontact, NGO yang bergerak dalam pengembangan pariwisata itu, pemateri dan peserta berdiskusi membahas cara membuat tulisan perjalanan yang menarik. Pelatihan yang bertempat di Hotel Grand Kecubung Pangkalan Bun Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) itu berlangsung sejak Selasa (13/3/2017) hingga Rabu (15/3/2017).

Febriyan Hadi, salah seorang peserta mengatakan, pelatihan ini sangat tepat bagi penggemar traveling.

"Mengutip kata pemateri, dalam pelatihan ini, saya sebagai peserta mengetahui bagaimana cara bercerita tentang pengalaman mengunjungi suatu tempat dalam bentuk tulisan," ujar Febriyan Hadi, pelaku wisata di Kobar, Rabu (15/3/2017). (WAHYU KRIDA/B-2)

Berita Terbaru