Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Masjid Attaqwa Mura 'Ketiban' Rezeki

  • Oleh M. Muchlas Roziqin
  • 16 Maret 2017 - 09:32 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu ' Masjid Attaqwa, salah satu masjid di Kota Puruk Cahu, Kabupaten Murung Raya ketiban rezeki. Masjid itu mendapat sumbangan dari tokoh Kalteng. Selain berbentuk uang, sumbangan juga berupa ambulans.

Sumbangan itu diberikan saat pelaksanaan Gerakan Salat Subuh berjamaah yang diinisiasi Gubernur Kalteng Sugianto Sabran, Rabu (16/3/2017) pagi. Seusai Salat Subuh yang diimami Ustaz Ahmad Rouhan, Imam Istana Isen Mulang Rujab Gubernur, sejumlah bantuan pun diserahkan.

Bantuan yang diterima Ta'mir Masjid di antaranya uang sebesar Rp15 juta dari Biro Administrasi Kesejahteraan Rakyat dan Kemasyarakatan yang diserahkan Kepala Biro, Syahruddin. Kemudian ditambah uang pribadi Gubernur Kalteng Rp10 juta. Selain itu, satu unit ambulans dari Gubernur Kalteng yang akan datang dalam waktu tiga bulan ke depan.

'Saya harap semua ini akan membantu operasional dan memelihara fasilitas yang ada dan menjadi berkah bagi kita semua sehingga menambah kualitas ibadah kita, persatuan dan kesatuan umat, serta kualitas ukhuwah sesama umat Islam di daerah ini,' ungkap Gubernur.

Sejumlah pejabat Pemprov antara lain Asissten III Setda Kalteng I Kethut Widhie Wirawan dan Kepala Biro Kesra Syahruddin, mendampingi Gubernur. Sedangkan pejabat Mura Wakil Bupati Mura Darmaji, Wakil Ketua DPRD, tokoh-tokoh Majelis Ulama Indonesia (MUI) Mura dan tokoh masyarakat sekitar. (ROZIQIN/B-2)

Berita Terbaru