Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Warga Harap Pemkab Katingan Perbaiki Jalan Masuk Sungai Salak

  • Oleh Abdul Gofur
  • 21 Maret 2017 - 21:14 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Warga Kasongan Kabupaten Katingan, berharap pemkab setempat memperbaiki jalan masuk ke Sungai Salak, yang kini menjadi lokasi wisata favorit warga.

Pasalnya, jalan masuk menuju Sungai Salak dari jalan Komplek Lapangan Sport Center Kereng Humbang, itu hanya berjarak sekitar 100 meter. Namun kondisi ruas jalan itu sulit dilalui kendaraan motor.

"Yang bisa masuk sampai ke tepi sungai hanya sepeda motor dan pejalan kaki, kalau mobil belum ada jalannya. Tapi kondisi jalannya masih berupa tanah dan banyak berlubang sehingga sulit dilalui," kata Erita, warga Kasongan, Selasa (21/3/2017).

Pantauan borneonews.co.id, lokasi Sungai Salak yang ramai dikunjungi warga ini berada tepat di sekitar taman Komplek Lapangan Sport Center Kasongan.

Tempatnya yang dekat dengan lapangan dan taman ini membuat tidak jarang setiap harinya selalu ada saja warga yang datang ke sungai ini.

Selain mandi, warga yang datang juga ada yang hanya melihat-lihat sungai ini. Bahkan tidak sedikit ada warga yang mencari ikan dengan menggunakan jala. (ABDUL GOFUR/B-11)

Berita Terbaru