Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kabupaten Kapuas Nomine Peraih Adipura 2017

  • 11 Juni 2017 - 21:32 WIB

BORNEONEWS, Jakarta - Kabupaten Kapuas dinominasikan menerima anugerah Adipura tahun 2017 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK).

Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat didampingi Ketua DPRD Algrin Gasan dan sejumlah kepala satuan kerja perangkat daerah (SOPD) terkait, camat selat, serta delapan lurah yang menjadi titik pantau tim penilai Adipura, direktur BOSF Mawas serta direktur PT Asmin Bara Baronang, menghadiri undangan untuk presentasi sekaligus wawancara yang dilaksanakan Kementerian LHK di Jakarta, belum lama ini.

Dalam pers rilis yang disampaikan Humas Kominfo Kabupaten Kapuas kepada Borneonews, Minggu (11/6/2017), disebutkan bahwa Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat terlibat langsung dalam wawancara dan persentasi di hadapan perwakilan Kementerian LHK. Meliputi ahli persampahan dan ahli pemasaran yang dikoordinator oleh Sarwono Kusumaatmaja dengan enam orang tim penilai di antaranya Tuti Hendrawati Mintarsih, Bambang Hendroyono, John Silas, Chalid Muhammad, Sri Murniati Djamaludin, dan Sri Bebassari.

Di hadapan para pakar dan Tim Adipura yang dibentuk Kementerian LHK, Bupati Ben Brahim memaparkan detail tentang keberhasilan pembangunan lingkungan perkotaan di Kapuas, serta pengelolaan persampahan yang sudah dilaksanakan maupun pembangunan lanjutan yang akan dilaksanakan dan disempurnakan.

'Keberhasilan ini merupakan buah kerja sama dan dukungan penuh dari semua pihak, baik jajaran Pemerintah Kabupaten Kapuas bersama dengan satuan kerja perangkat daerah (SOPD) serta dukungan penuh DPRD, dan yang tidak kalah penting adalah partisipasi aktif dari seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Kapuas,' ungkap Ben Brahim.

Bupati berharap persentasi serta wawancara yang telah dilakukan mendapat tanggapan positif, sehingga Kabupaten Kapuas yang sebelumnya mendapatkan sertifikat dua kali serta plakat satu kali, layak menerima penghargaan bergengsi tersebut tahun ini. (DJIMMY NAPOLEON/B-3)

Berita Terbaru