Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Jhon Krisli Isyaratkan Pilih Maryono Calon Wakil dalam Pilkada Palangka Raya

  • Oleh Budi Yulianto
  • 14 Juni 2017 - 07:16 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya ' Tekad Ketua DPRD Kotawaringin Timur Jhon Krisli untuk maju sebagai calon Wali Kota Palangka Raya 2018-2023 semakin mantap. Bahkan sinyal siapa wakil yang akan ia pilih dalam Pilkada Palangka Raya 2018 sudah mulai terlihat. Adalah Maryono yang digadang-gadangkan menjadi calon wakil dari pria kelahiran Palangka Raya ini.

'Untuk wakil saya memang belum menentukan. Tapi sudah ada beberapa, termasuk salah satunya bapak Maryono yang selama ini selalu mendampingi saya,' kata Ketua DPRD Kotim ini usai acara buka puasa bersama sekaligus memperingati hari kelahirannya yang ke 38 di Hotel Luwansa, Jalan G Obos, Palangka Raya, Selasa (13/6/2017) malam.

Politisi PDI Perjuangan itu menuturkan, tekad untuk maju sebagai calon wali kota karena ingin mengabdi di kampung halaman. 'Saya ingin mengabdi, pulang kampung tempat kelahiran saya. Karena sejak tahun 2000 saya sudah meninggalkan Palangka Raya. Saya di sana (Kotim) tiga periode sebagai anggota DPRD, dua di antaranya ketua.'

Jhon menambahkan, selama bulan Ramadan, pihaknya sudah melakukan safari Ramadan di 11 masjid di Kota Manis, Palangka Raya, dengan ketua rombongan adalah Maryono, atau salah satu kandidat kuat sebagai calon wakilnya.

Mengenai kinerja Wali Kota Palangka Raya yang kini dipimpin Riban Satia, dia menilai sudah banyak pembangunan yang dilakukan. Dia pun bertekad jika terpilih akan meneruskan keberhasilan Riban, yang memimpin Palangka Raya dalam dua periode.

Sampai sejauh ini, sudah ada beberapa partai yang meminang dirinya selain dari PDIP karena dirinya sebagai kader dari partai tersebut. Di antaranya, Gerindra, Hanura dan PAN. Rencananya, dia akan kembali mendaftar ke PPP dan PKB. (BUDI YULIANTO/N).

Berita Terbaru