Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemko Palangka Raya Harus Tertibkan Truk Kontainer yang Lewat Dalam Kota

  • Oleh Testi Priscilla
  • 20 Juni 2017 - 07:26 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Sekretaris Komisi B DPRD Kota Palangka Raya Alfian Batnakanti meminta Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya melalui Dinas Perhubungan untuk menertibkan truk-truk kontainer yang melalui jalan-jalan dalam kota.

Menurutnya truk-truk ini tampaknya masih saja yang membandel melalui jalan-jalan dalan kota padahal aturan sudah jelas melarang, bahkan telah disediakan jalan alternatif untuk dapat dilalui truk-truk melalui jalanan pinggir kota.

"Selama ini banyak sekali truk kontainer yang masuk dalam kota khususnya di jalan-jalan protokol yang seharusnya tidak boleh dilewati truk berbadan besar seperti kontainer tersebut. Ini harus ditertibkan," ungkap Alfian kepada Borneonews, Senin (19/6/2017).

Pihak selaku mitra kerja sangat menyangkan hal ini. Dirinya mempertanyakan kenapa sampai truk kontainer bisa lolos masuk dan melintas di dalam kota. Bahkan, ada truk-truk yang membawa muatan penuh berupa pasir yang tidak ditutup. Akibatnya pasir ini beterbangan dan mengganggu pengguna jalan lainnya.

"Dinas Perhubungan harus menertibkan truk-truk kontainer yang masuk dalam kota, karena kalau dibiarkan akan merusak median jalan karena bobotnya sangat besar dan mengganggu lalu lintas jalan yang banyak dilalui kendaraan roda empat dan roda dua. Belum lagi kalau pasirnya kena mata," cetus Alfian.

Selain itu, Alfian juga berpesan agar Dishub segera memperbaiki traffic lLight jika mengalami kerusakan.

"Jangan ditunda-tunda, langsung diperbaiki saja. Jangan sampai mengganggu arus lalu lintas. Hal ini dikuatirkan bisa menimbulkan insiden atau kecelakaan lalu lintas dan menimbulkan korban," tegas Alfian.TESTI PRISCILLA

Berita Terbaru