Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Editor di Palangka Raya Diajak Sukseskan Kampanye Gizi Nasional

  • Oleh Rokim
  • 11 November 2017 - 20:26 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Para editor dan redaktur dari berbagai media cetak, online, dan radio, termasuk dari pegiat sosial di Kota Palangka Raya mengikutikegiatan gathering kampanye gizi nasional untuk pencegahan stanting, Sabtu (11/11/2017).

Acara gathering yang diadakan di Hotel Fovere Jalan G Obos ini menghadirkan nara sumber dr Fery Iriawan, Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat pada Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Tengah dan Ketua PWI Kalimantan Tengah, Sutransyah.

Isu menarik yang dibahas dalam media gathering ini adalah soal pemenuhan gizi balita, stanting, sanitasi, higienis, peran media dalam menekan angka stanting, dan membangun komitmen penekana angka stanting di Provinsi Kalimantan Tengah.

Dipilihnya para editor dan redaktur dalam program ini karena peran mereka dianggap bisa mempercepat seksesnya kampanye gizi nasional, khususnya untuk menekan angka stanting. Sebab saat ini masih banyak orang yang belum tahu apa itu stanting.

Jadi dengan gencarnya pemberitaan masalah stanting di media, maka diharapkan masyarakat cepat tahu apa itu stanting. Dimana stanting ini adalah 'penyakit' kurang gizi kroninis, sehingga bisa berakibat pada tumbuh kembang anak yang kurang normal. (ROKIM/B-6)

Berita Terbaru