Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tahun Depan KPHP Mura Fokus Silvopasture Pangan Sapi

  • Oleh Risky Rivaldo
  • 15 November 2017 - 12:46 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - Kepala Kesatuan Pengelolaan Hutan Produksi (KPHP) Unit ll Kabupaten Murung Raya (Mura) Budi Santosa menerangkan tahun 2018 mendatang pihaknya sudah mempunyai dua program pemanfaatan wilayah luar perizinan yang ada di dalam KPHP Mura. Salah satunya Silvopasture untuk suplai pangan ternak sapi.

"Kabupaten Murung raya memiliki dua wilayah yang memiliki perizinan maupun yang tidak memiliki perizinan, yang pertama (perizinan) yaitu wilayah yang memiliki perizinan seperti perusahaan kayu maupun tambang dan yang di satu sisi wilayah yang tidak memiliki perizinan yakni wilayah tertentu diantaranya untuk silvopasture," terang dia saat ditemui Borneonews di ruang kerjanya, Rabu (15/11/2017).

Ia melanjutkan silvopasture merupakan praktek menggabungkan kehutanan dan penggembalaan hewan peliharaan untuk saling menguntungkan. Tahun 2018 mendatang, pihaknya fokus pada suplai pangan ternak sapi. Selain itu juga mengembangkan tanaman bambu untuk ekowisata di beberapa desa seperti Desa Mantiat Pari, Osom Tompok, Tahujan Ontu dan beberapa desa lainya.

"Selain itu kita juga mengembangkan ekowisata dan jasa lingkungan. Selain di wilayah yang non perizinan, KPHP mempunyai tugas untuk membina perizinan," kata dia.

Menurut Budi, untuk pembinaan wilayah non perizinan, KPHP bisa mengelola sendiri atau bekerja sama dengan pihak ketiga. "Karena anggaran KPHP belum ada, kita bekerja sama dengan berbagai pihak, tidak hanya pemerintah, tapi kelompok masyarakat maupun per orangan," pungkas dia. (RISKY RIVALDO/B-8)

Berita Terbaru