Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Satpol PP Akan Telusuri Sekolah Anak di Bawah Umur Yang Terjaring Razia di Wisma

  • Oleh Budi Yulianto
  • 09 Desember 2017 - 19:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya ' Menindaklanjuti penangkapan anak di bawah umur bersama pasangannya saat razia penyakit masyarakat di sebuah wisma, Kabid Trantib Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Palangka Raya, Walter, menegaskan pihaknya akan menelusuri identitas lembaga pendidikan tempat anak itu bersekolah.

Tidak hanya itu, Satpol PP juga akan memanggil kepala sekolah termasuk orang tua anak tersebut. 'Untuk sementara kita selesaikan identiasnya dulu. Nanti akan kita telusuri di mana sekolahnya,' kata Walter, Sabtu (9/12/2017) dini hari.

Ia menuturkan, kegiatan tersebut merupakan razia rutin untuk menjaga keamanan dan ketertiban menjelang perayaan Natal dan tahun baru 2018.

'Jadi (razia pekat) untuk menjaga ketentraman dan ketertiban serta perlindungan kepada masyarakat. Kemudian menjaga lingkungan agar terhindari dari gangguang kamtibmas, apalagi ini menjalang Natal dan tahun baru,' tuturnya. (BUDI YULIANTO/B-3)

Berita Terbaru