Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinas Pendidikan Kembangkan Budaya Daerah Lewat Mata Pelajaran Muatan Lokal

  • Oleh Hardi Sarjito
  • 02 Mei 2018 - 18:20 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kotawaringin Barat akan mengembangkan kebudayaan daerah melalui mata pelajaran muatan lokal.

Saat ini, mata pelajaran muatan lokal baru sebagian yang mengajarkan tentang kebudayaan lokal. Karena itu, perlu adanya pengembangan terhadap mata pelajaran tersebut.

"Salah satu contoh pengembangan yang dilakukan seperti memasukan sejarah Kobar ke mata pelajaran muatan lokal. Karena di Kobar memiliki banyak sejarah. Seperti kerajaannya dan masih banyak lainnya yang perlu dimasukan di mata pelajaran itu," kata Kabid Kebudayaan Disdikbud Kobar Tengku Jayadi, Rabu (2/5/2018).

Ada beberapa penjelasan mengapa hal itu perlu dilakukan. Di antaranya agar peserta didik mulai dari SD hingga SMP lebih mengenal kebudayaan mereka. Ada juga hal lain yang perlu ditambah seperti tari daerah agar peserta didik tahu bahwa di tempat mereka ada tari daerah.

"Selain itu, kita juga mengadakan lomba festival budaya beberapa waktu lalu agar kelestarian budaya tetap terjaga. Serta banyak budaya-budaya kita yang perlu digali lebih dalam lagi. Sehingga kita sudah memprogramkan jangka menengah dan jangka panjang. Untuk program jangka panjangnya kita akan fokuskan keragaman budaya menuju eksistensi kearifan lokal," ucapnya. (SARJITO/B-3)

Berita Terbaru