Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Fasilitas di Masjid Agung Ar- Raudhah Pulang Pisau Mulai Dilengkapi

  • Oleh Muhammad Badarudin
  • 21 Desember 2019 - 13:10 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Fasilitas di Masjid Agung Ar- Raudhah Pulang Pisau mulai dilengkapi. Beberapa prasarana untuk menyempurnakan masjid terbesar di Kabupaten Pulang Pisau itu sudah mulai berdatangan. 

Seperti mimbar mewah, jendela anti karat dan tulisan kaligrafi yang akan menghiasi dinding-dinding masjid. Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pulang Pisau, Ir H Saripudin mengatakan, secara bertahap penyempurnaan masjid agung akan dilakukan. 

"Ini mimbar sudah datang. Jendela yang terbuat dari almunium anti karat juga sudah datang. Sedikit demi sedikit akan dilengkapi," kata Saripudin, Sabtu 21 Desember 2019. 

Sekda menambahkan, perlengkapan fasilitas yang dilakukan itu agar masyarakat semakin nyaman beribadah. Karena kenyamanan tempat ibadah akan membuat masyarakat semakin khusuk dalam melaksanakan ibadah. 

"Disamping itu peringatan hari-hari besar agama Islam juga biasanya dipusatkan di masjid agung. Sehingga sudah tentu secara bertahap akan terus diperhatikan ketersediaan fasilitasnya," ujar dia. 

Saripudin mengungkapkan, pembangunan rumah ibadah adalah salah satu program prioritas pimpinan daerah. Sehingga untuk memenuhi kebutuhan akan ketersediaan rumah ibadah bagi semua agama yang ada di Kabupaten Pulang Pisau terus dilakukan. 

"Salah satunya dengan memperbesar bantuan anggaran untuk pembangunan rumah ibadah untuk semua agama di Kabupaten Pulang Pisau," ungkap Saripudin. (M.BADARUDIN/B-5)

Berita Terbaru