Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Proyek Pengerjaan Rel Kereta Api di Kalteng masih Terhenti

  • Oleh Ika Lelunu
  • 02 Agustus 2018 - 08:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Proyek pengerjaan pembangunan rel kereta api (KA) di Kalteng baik oleh PT Sinar Usaha Sejati (SUS) di Kabupaten Katingan, hingga saat ini masih dihentikan. Begitupun juga yang proyek rel KA Palangka Raya-Banjarmasin.

Itu disebabkan, harus menunggu semua persyaratan dan izin trasenya yang dikeluarkan Kementerian Perhubungan, juga soal keterbatasan anggaran.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Ati Mulyati beralasan, pengerjaan pembangunan rel KA khusus milik PT SUS harus dihentikan karena saat ini semua kelengkapan dokumennya sedang dalam proses.

Menurutnya, jika dirunut dari awal pengerjaan pembangunan rel KA khusus itu banyak persyaratan yang belum dimiliki. Akan tetapi sekarang PT SUS tengah mengurus rekomendasi dari dua bupati, yakni Bupati Katingan dan Bupati Gunung Mas, karena rel KA yang dibangun melintasi dua kabupaten tersebut.

“Perlahan, PT SUS sudah melengkapi semua dokumen yang diperlukan. Selain rekomendasi, survei lokasi yang terkait dengan kualitas sungai sudah dilakukan, dan kajian lingkunganya juga sudah ada. Jadi sekarang, hanya menyisakan persiapan dokumen lain untuk menuju ke penerbitan izin trase,“ tukasnya, Rabu (1/8/2018).

Di samping itu, tambah Ati, pembangunan rel KA Palangka Raya-Banjarmasin yang bersumber dari APBN juga terhenti. Itu dikarenakan, terjadi rasionalisasi anggaran pada 2018.

“Untuk program pembangunan rel KA yang bersumber dari APBN ini, studi kelayakan dari Kementerian Perhubungan sudah ada. Tapi untuk kelanjutannya 2019 nanti, kita belum tahu masuk atau tidak anggarannya. Mudah-mudahan masuk, karena ini untuk angkutan orang,” imbuhnya. (IKA LELUNU/B-5)

Berita Terbaru