Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Manfaatkan Lahan Pekarangan untuk Budidaya Tanaman Obat

  • Oleh Testi Priscilla
  • 28 Desember 2020 - 19:51 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Anggota Komisi B DPRD Palangka Raya, Heri Purwanto menyarankan masyarakat untuk memanfaatkan lahan pekarangan sebagai tempat budidaya tanaman obat.

"Kalau masyarakat ingin membudidayakan tanaman yang berkhasiat sebagai obat-obatan, bisa memanfaatkan lahan pekarangan rumah," katanya, Senin 28 Desember 2020.

Tidak harus memerlukan lahan yang luas, menurut Heri, malah cukup dengan memanfaatkan halaman atau pekarangan rumah untuk membudidaya tanaman obat keluarga atau biasa disebut Toga.

"Tidak ada salahnya bila masyarakat mulai membudidayakan atau menanam tanaman herbal yang berkhasiat meningkatkan stamina dan daya tahan tubuh. Apalagi kita masih dalam masa pandemi seperti sekarang," tuturnya.

Khasiat tanaman herbal memang penting untuk dikonsumsi. Terlebih di tengah merebaknya pandemi covid-19, serta musim hujan saat ini.

"Kalau warga dapat memanfaatkan peluang bisnis dari usaha membudidaya tanaman toga yang berkhasiat sebagai obat malah lebih bagus lagi. Bisa saja membangun usaha kecil dan menengah pada bidang obat-obatan herbal," sarannya lagi. (TESTI PRISCILLA/B-6)

Berita Terbaru