Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kemarau, Sejumlah Desa di Pedalaman Murung Raya Terancam Terisolasi

  • Oleh Trisno
  • 02 Maret 2021 - 12:25 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - Jika terjadi kemarau panjang di Kabupaten Murung Raya akan berpengaruh terhadap jalur transportasi masyarakat desa di pedalaman yang berada di bagian Hulu Sungai Barito.

Di mana air sungai yang mengering berdampak kepada sulitnya akses transporasi masyarakat, mengingat sampai saat ini sebagian besar desa di pedalaman masih sangat tergantung dari transportasi sungai, karena belum memiliki akses transportasi darat.

Sehingga apabila kemarau panjang terjadi dan sungai terus mongering, maka masyarakat yang bermukim di sejumlah desa pedalaman khususnya di wilayah Kecamata Sumber Barito maupun Seribu Riam akan tersolir karena sulitnya akses transportasi.

Camat Sumber Barito, Indra Jaya, Senin, membenarkan bahwa keringnya sungai akibat kemarau panjang akan berdampak terhadap aktiivitas trransportasi masyarakat, baik orang maupun barang.

Sehingga ancaman isolasi daerah saat ini sudah mulai dirasakan, terutaa juga terkait suplai kebutuhan pokok dan kebutuhan pangan masyarakat yang sudah mulai sulit didistribusikan.

“Kalau kemarau terus terjadi, air sungai akan terus mongering dan dipastikan sudah sulit dilintasi oleh perahu padahal banyak desa yang masih mengandalkan askses sungai untuk beraktifitas, baik keluar atau masuk desa,” jelasnya.

Saat ini, masalah ancaman sulitnya pasokan kebutuhan pokok yang paling menjadi perhatian, karena jangankan kapal dagang, pearhu kecil saja sudah sulit melintasi sungai menuju sejumlah desa di wilayah Kecamatan Sumber Barito, termasuk juga Seribu Riam.

Dirinya berharap agar kondisi cuara dapat kembali normal, karena bagi masyarakat pedalaman, kemarau merupakan encaman yang berdampak signifikan terhadap aktivitas masyarakat, dan berdampak terhadap ekonomi. (Trs)

Berita Terbaru