Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dewan Dukung Pembatasan Beli Pertalite di Palangka Raya

  • Oleh Hendri
  • 27 Juni 2022 - 20:41 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Jhony Arianto Satria Putra mendukung kebijakan pemerintah daerah yang membatasi pembelian BBM Pertalite di SPBU.

Dia menilai kebijakan yang diambil Pemko terkait dengan pembatasan pembelian Pertalite sangat bijak karena mengingat beberapa pekan ini cukup dirasakan sulit mendapatkan Pertalite dan mengarah pada kelangkaan.

"Apalagi ternyata ada oknum yang memanfaatkan hal itu dengan melansir dan membeli Pertalite dengan jumlah besar, sehingga BBM untuk masyarakat yang memang hanya untuk keperluan transportasi kurang. Bahkan banyak yang tidak kebagian. Pembatasan ini saya rasa sangat tepat," katanya, Senin 27 Juni 2022.

Pembatasan itu pun akan dilakukan sementara oleh Pemko sambil memantau kondisi langsung di lapangan hingga 2 Juli mendatang. Setelah ada batasan ini antrean panjang di SPBU mulai berkurang.

"Sambil menunggu pasokan aman, pembatasan memang perlu. Agar seluruh masyarakat yang membutuhkan Pertalite untuk transportasi bisa kebagian," ujarnya.

Jhony berharap agar pengawasan pembelian harus tetap dilakukan guna mengantisipasi terjadinya kembali penimbunan Pertalite oleh oknum pelangsir dengan menggunakan kendaraan tangki modifikasi.

"Juga kepada pihak SPBU agar tidak berbuat nakal dengan menjual BBM jenis Pertalite kepada para oknum pelangsir. Untuk sementara, prioritaskan masyarakat yang memang membutuhkan BBM untuk keperluan sehari-hari saja," pungkasnya. (HENDRI/B-11)

Berita Terbaru