Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Seruyan Minta Pegawai Tingkatkan Disiplin

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 06 Januari 2023 - 11:50 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang – Pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten Seruyan kembali diingatkan agar lebih meningkatkan kedisiplinannya di tahun 2023.

Bupati Seruyan, Yulhaidir mengatakan bahwa kedisiplinan pegawai memiliki pengaruh besar terhadap pelayanan yang diberikan kepada masyarakat.

Dicontohkan, apabila pejabat atau pegawai yang bersangkutan dengan suatu urusan masyarakat, namun  sering tidak ada di tempat atau terlambat datang, maka pelayanan yang seharusnya cepat akan mengalami keterlambatan.

“Saya minta  seluruh pegawai harus lebih disiplin, yang suka terlambat jangan sampai  terlambat lagi, apalagi yang sering tidak hadir di kantor agar perbaiki diri, jika  tidak ingin di berikan sanksi,“ kata Yulhaidir, Jumat, 6 Januari 2023.

Bupati Seruyan menuturkan, bahwa sikap tegas telah diambil oleh pemerintah daerah terhadap pegawai yang tidak disiplin  dalam bekerja dan melakukan  pelanggaran.

Buktinya hingga saat ini ada 14 Pegawai Negeri Sipil telah diberhentikan lantaran melakukan tindakan indisipliner dan berbagai pelanggan lain yang tidak dapat di toleransi. 

“Kita sangat tegas dan tidak pernah main main dalam penegakkan disiplin terhadap pegawai negeri sipil di lingkungan Pemerintah Kabupaten Seruyan," ungkapnya. 

Untuk itu, Yulhaidir meminta kepada seluruh pegawai untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat secara profesional, dengan pelayanan cepat, tepat dan prosedur. (FAHRUL/J)

Berita Terbaru