Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Satlantas Polres Kotim Sosialisasikan Materi Ujian SIM C Baru

  • Oleh Buddi Rahmat H
  • 08 Agustus 2023 - 22:20 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Satlantas Polres Kotawaringin Timur (Kotim) menyosialisasikan kepada masyarakat terkait materi ujian praktik Surat Izin Mengemudi (SIM) C yang baru diberlakukan. 

Kasatlantas Polres Kotim AKP Irfan M Alireza mengatakan, kegiatan yang berlangsung di lapangan praktik uji SIM Satpas Polres Kotim ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman kepada masyarakat tentang materi ujian praktik SIM yang baru.

"Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan materi ujian praktik SIM yang baru berlaku. Penjelasan tentang materi ujian praktik SIM yang terbaru disampaikan secara rinci, diikuti dengan sesi praktik langsung," kata AKP Irfan M Alireza, Selasa, 8 Agustus 2023.

Dia melanjutkan, dalam ujian praktik yang baru, peserta dihadapkan pada empat tahap uji di dalam sirkuit, melibatkan keseimbangan atau pengereman, pola lintasan huruf S dan berbentuk huruf U serta uji reaksi.

Meski terdapat perubahan dalam materi ujian praktik SIM, tujuan utama tetap memastikan keselamatan dalam berkendara. Juga materi ini lebih mudah dari pada materi ujian praktik SIM sebelumnya.

"Melalui Kegiatan ini, semoga masyarakat dapat memahami materi ujian baru agar nantinya dapat memenuhi persyaratan membuat SIM," jelasnya.

Kasat menambahkan, ujian praktik dengan materi baru ini akan mulai diterapkan pada tanggal 7 Agustus 2023. Sosialisasi ujian materi praktik SIM yang baru ini juga bisa ikuti secara langsung oleh masyarakat.

"Bagi masyarakat yang ingin mencoba materi ujian praktik SIM yang baru ini, silahkan datang langsung ke Kantor Satlantas Polres Kotim," tutupnya. (BUDDI RAHMAT H/Y)

Berita Terbaru