Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Nakes di Kapuas Ikuti Workshop Pelatihan Skrining Layak Hamil Bagi Pasangan Usia Subur

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 08 Desember 2023 - 16:40 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Puluhan tenaga kesehatan (nakes) perwakilan dari 19 puskesmas dan RSUD dr H Soemarno Sosroatmodjo Kuala Kapuas telah mengikuti workshop pelatihan layak hamil bagi pasangan usia subur yang digelar Dinas Kesehatan (Dinkes) Kapuas.

Plt Kepala Dinkes Kapuas, dr Tonun Irawaty Panjaitan menyampaikan tujuan workshop yang digelar ini untuk meningkatkan kompetensi Nakes dalam memberikan layanan kesehatan, terutama dalam upaya pencegahan stunting.

Sehingga, pelayanan kesehatan dimulai dari persiapan untuk hamil bisa diberikan edukasi dan informasi serta intervensi yang berkualitas bagi pasangan usia subur yang akan memprogramkan memiliki anak.

"Bagi tenaga kesehatan pun diharapkan bisa meningkatkan kualitas layanan yang memenuhi standar," katanya, Jumat, 8 Desember 2023.

Sehingga, lanjut dia, akan dapat meningkatkan cakupan dan kualitas pelayanan yang lebih optimal dengan harapan tidak ada lagi lahir bayi stunting.

"Karenanya penting peran Nakes dalam memberikan pelayanan pelayanan yang maksimal, karenanya diharapkan melalui kegiatan ini dapat memahami akan peran-peran maupun tugasnya, baik di puskesmas maupun rumah sakit," pungkasnya. (DODI/Y)

Berita Terbaru