Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto: TNI Backup KPU Pastikan Pemilu Berjalan Lancar

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 08 Januari 2024 - 19:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Danrem 102/Panju Panjung Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto menyampaikan TNI akan berperan melakukan backup terhadap tim Komisi Pemilihan Umum (KPU) dalam Pemilu 2024.

“TNI akan membackup KPU dan berupaya memastikan bahwa segala sesuatu terlaksana dengan baik,” tuturnya saat kegiatan Ngobrol Pemilu (Ngopi) bersama lintas sektoral di KPU Kalteng, Senin, 8 Januari 2024.

Ia menegaskan TNI memiliki sifat yang fleksibel dan menjadi titik kuat unsur TNI dan Polri dalam menjaga jalannya pemilihan demi tercapainya kepentingan bersama.

“Hal ini bertujuan agar pelaksanaan pemilihan dapat berjalan sukses dan dapat mencerminkan keinginan rakyat, serta dapat menjaga kepercayaan rakyat akan demokrasi yang berlangsung,” katanya.

Danrem menyampaikan, komitmen TNI dalam menjunjung tinggi netralitas dan ikut serta dalam menjaga jalannya pemilu hingga tuntas.

“Maka adanya netralitas, keberhasilan, dan keamanan dapat terus ada dalam pelaksanaan pemilihan serta dapat diterapkan dengan baik pada masa yang akan datang,” tegasnya. (HERMAWAN DP/j)

Berita Terbaru