Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kafilah MTQ Lamandau Optimistis Bisa Bersaing di Provinsi

  • Oleh Hendi Nurfalah
  • 25 Mei 2016 - 17:40 WIB

BORNEONEWS, Lamandau - Kafilah Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Kabupaten Lamandau optimistis mampu bersaing di tingkat Provinsi Kalimantan Tengah. Sedikitnya 102 orang kafilah MTQ Lamandau, Selasa (24/5/2016) sore diberangkatkan menuju Kota Palangka Raya.

"Mereka akan mengikuti MTQ XXVIII tingkat Provinsi Kalimantan Tengah 2016 yang rencananyanya berlangsung selama sepekan ke depan," kata Wakil Bupati Lamandau Sugiyarto, saat melepas kafilah, di Aula Setda Lamandau, yang juga dihadiri Ketua DPRD Lamandau, H. Tommy Hermal Ibrahim.

Sugiyarto berpesan, agar seluruh anggota rombongan tetap optimistis dalam mengarungi perlombaan. Sugiyarto juga berharap agar para kafilah memaksimalkan potensi, utamanya atas hasil pelatihan yang selama ini dipersiapkan.

"Meskipun MTQ perlombaan, namun yang terpenting adalah bagaimana kita mensyiarkan dan membina umat, melalui para da'i, hafidz dan ustaz sehingga masyarakat kita bisa cinta Alquran, kemudian mendalami, menghayati dan mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari," sebutnya.

Ketua Kafilah MTQ Lamandau, Arsyadi Madiyah, menjelaskan seluruh anggota kafilah MTQ yang bertolak ke Palangka Raya dalam keadaan siap berkompetisi. Dengan adanya upaya pembinaan dan pelatihan selama ini, pihaknya meyakini, untuk beberapa cabang lomba dapat bersaing dengan peserta dari daerah-daerah lain.

Yang diberangkatkan merupakan para kafilah pemenang dalam ajang MTQ VII Kabupaten Lamandau, yang dilaksanakan di Kecamatan Menthoby Raya, 22-26 maret 2016. Mereka sempat digembleng untuk melakukan pendalaman materi sebelum diberangkatkan ke MTQ Kalteng 2016.

"Bahkan, untuk pembinaan tilawah dan tahfidz, LPTQ mendatangkan pembimbing yakni Ustaz Abdul Salam. Pembinaan khot kita libatkan pembimbing Ustaz Syafarudin, serta pembinaan lainnya kepada cabang syarhil dan fahmil Quran juga MMQ. Artinya, kita sudah berusaha melakukan persiapan optimal," beber Arsyadi Madiyah. (HENDI NURFALAH/N).

Berita Terbaru