Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Walhi: Perdagangan Karbon Tak Beri Manfaat Untuk Masyarakat

  • Oleh Roni Sahala
  • 02 Februari 2017 - 21:59 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) Kalimantan Tengah menilai, skema pasar karbon belum memberi manfaat bagi masyarakat di Indonesia. Malah skema ini menjadikan masyarakat sebagai korban.

Hal itu dibuktikan dengan yang terjadi di Kabupaten Seruyan. Dimana PT Rimba Raya Conservation (RRC) diduga telah mencaplok lahan dan hutan yang telah dikelola masyarakat secara turun temurun.

"Karena teori pelepasan karbon itu akibat campur tangan manusia maka dalam perdagangan karbon ada program rekayasa sosial. Di sini masyarakat dijauhkan dari hutan," kata Manager Advokasi dan Kampanye Walhi Kalteng, Aryo Nugroho Waluyo, Kamis (2/2/2017).

Aryo sendiri mengaku kurang memahami siapa yang menjadi konsumen perusahaan yang bergerak di bidang penyerapan karbon ini. Namun jelas dia, program ini berawal dari era presiden Susilo Bambang Yudhoyono. (RONI SAHALA/B-8).

Berita Terbaru