Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sugianto: Barito Raya Boleh Berdiri Asal Mantapkan dulu Ekonominya

  • Oleh M. Muchlas Roziqin
  • 16 Maret 2017 - 11:26 WIB

BORNEONEWS, Murung Raya ' Provinsi Barito Raya boleh saja didirikan dan mendapat persetujuan dari Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran. Namun gubernur muda ini menginginkan satu hal sebelum kemauan beberapa pihak mendirikan Barito Raya di DAS Barito itu. Yaitu terbangunnya struktur ekonomi yang kuat bagi daerah Barito yang berkehendak mekar.

'Boleh saja Barito Raya berdiri, asalkan ekonominya sudah mantap. Masyarakatnya sudah memiliki pondisi ekonomi yang kuat. Saya ke sini hadir untuk membuat pondasinya itu untuk sejahtera masyarakat Barito, baru kemudian berdiri, silahkan,' ucap gubernur disambut riuh tokoh masyarakat yang hadir di rumah jabatan Bupati Murung Raya, Selasa (14/3/2017) malam.

Di antara pintu masuk investasi ke Barito adalah infrastruktur dasar. Mulai dari jalan, jembatan, dan energi listrik, serta kemudahan investasi. Hal ini lah yang ingin dikejar Gubernur Sugianto dalam membuat Roadmap 50-100 tahun ke depan di Bumi Tambun Bungai, termasuk DAS Barito.

Dia bersiap merancang ada pembangkit listrik tenaga air (PLTA) dengan memanfaatkan aliran sungai di hulu DAS Barito. Di sana akan dibangun dam atau bendungan, yang dimanfaatkan debit airnya untuk membangun PLTA di atasnya dengan kekuatan daya sekitar 2.500 mega watt (MW).

'Doakan saya agar bisa memimpin Kalteng dan mewujudkan misi saya membawa Kalteng Berkah,' tegasnya. (ROZIQIN/B-6)

Berita Terbaru