Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Cara Memperpanjang Usia Pakai TPA

  • Oleh Wahyu Krida
  • 05 April 2017 - 13:54 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Sistem pengolahan sampah sanitary landfill membuat usia tempat pembuangan akhir (TPA) sampah terbatas. Sebab, dengan sistem ini, lokasi TPA akan penuh dengan sampah dalam jangka waktu tertentu.

Sistem sanitary landfill, yaitu sampah diletakkan secara merata di TPA kemudian ditimbun dengan tanah guna mencegah tercemarnya lingkungan akibat bau sampah. Namun, ada sistem lain yang dapat memperpanjang usia pakai TPA sampah, yakni Recirculary Sanitary Landfill.

Kepala Seksi (Kasi) Penanganan Sampah Bidang Pengelolaan Sampah Dinas Lingkungan Hidup Kotawaringin Barat (DLH Kobar) menjelaskan, bila nantinya berhasil diterapkan, maka Kabupaten Kobar akan menjadi yang pertama menerapkan sistem pengolahan sampah tersebut di Kalteng. "Dengan sistem ini sampah organik yang telah mengalami dekomposisi atau sampah yang telah melewati proses pembusukan, akan di tambang atau diambil lagi dan dimanfaatkan sebagai pupuk," jelasnya.

Sehingga, lanjutnya, usia pakai TPA yang mengunakan sistem sanitary landfill akan lebih panjang dan terus menerus bisa digunakan tanpa mencemari lingkungan. "Bila semuanya berjalan sesuai rencana diperkirakan tahun 2019 sistem ini akan diterapkan. Sarana pendukung berupa peralatan pengolahan sudah kita usulkan untuk pengadaan tahun 2018," ujarnya. (WAHYU KRIDA/B-2)


TAGS:

Berita Terbaru