Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wow! Ditemukan 30 Lembar Uang Palsu Selama Juli

  • Oleh Testi Priscilla
  • 05 Agustus 2017 - 09:36 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya Selama  Juli 2017, terdapat 30 bilyet (lembar) uang palsu yang ditemukan di Kalimantan Tengah. Hal ini diungkapkan Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kalteng, Wuryanto saat rilis pers, Jumat (4/8/2017) sore.

"Ada 30 lembar yangdi temukan selama Juli atau kalau perbandingannya, ada 20 lembar bilyet per 10 juta bilyet total uang yang beredar," ungkap Wuryanto.

Tingginya temuan uang palsu pada bulan Juli 2017, lanjut Wuryanto, merupakan dampak peningkatan arus inflow (uang masuk) uang beredar ke perbankan di Kalimantan Tengah paska momen perayaan Idul Fitri 2017.

"Jumlah ini tentu mengejutkan karena pada bulan Juni tidak ditemukan sama sekali, tiba-tiba bulan Juli langsung 10 lembar," tutupnya. (TESTI PRISCILLA/B-8)

Berita Terbaru