Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemasaran Pariwisata Penting untuk Kembangkan Objek Wisata Selain TNTP

  • Oleh Wahyu Krida
  • 01 November 2017 - 12:20 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Pemasaran pariwisata merupakan hal yang sangat ditekankan dalam pengembangan pariwisata di luar objek wisata utama yang terdapat di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) yaitu Taman Nasional Tanjung Puting (TNTP).

Hal tersebut disampaikan oleh Bupati Kobar Nurhidayah kepada Borneonews seusai Rapat Koordinasi Tindaklanjut Rencana Aksi Program Asistensi Tata Kelola Destinasi Pariwisata Khusus Claster Tanjung Puting yang digelar di Swiss Belinn Hotel, Rabu (1/11/2017).

Agar objek wisata lain juga bisa berkembang, Pemkab Kobar bakal membuat kalender pariwisata yang bisa menjadi wadah informasi terkait semua kegiatan wisata dan budaya yang ada di Kobar selama setahun.

"Kita sudah menyiapkan kalender tahunan terkait even wisata di Kobar. Even tersebut bentuknya beragam, baik kegiatan yang menyangkut pariwisata dan kegiatan yang berkolaborasi dengan festival budaya yang ada. Ini merupakan upaya kita mengembangkan wisata lain di luar objek utama tersebut," jelas Bupati.

Menurutnya, berdasarkan daftar kegiatan sementara terdapat sekitar 30 even yang memiliki potensi pariwisata dalam satu tahun.

"Selain itu, destinasi wisata baru, juga mulai dikembangkan agar bisa dijual dalam bursa wisata. Di antaranya potensi air terjun yang berada di Kecamatan Arut Utara, tepatnya di Bukit Marundau. Bisa saja di sana kita bikin even adventure. Selain pariwisata juga ada olahraga yang menantang," jelas Bupati. (WAHYU KRIDA/B-2)

Berita Terbaru