Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polres Barito Utara Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Telabang

  • Oleh Ramadani
  • 01 November 2017 - 18:26 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh ' Polres Barito Utara melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Telabang di halaman Polres, Rabu (1/11/2017) sore.

Selain personel Polres, apel juga diikuti jajaran Kodim 1013/Muara Teweh, Dinas Perhubungan (Dishub), dan Satpol PP Barito Utara. Apel dipimpin Wakapolres Barito Utara Kompol Novianto Taryono.

Pada kesempatan itu, Kompol Novianto menyematkan pita Operasi Zebra Telabang 2017 kepada perwakilan dari anggota Polri, TNI, dan Dishub, serta membacakan sambutan Kepala Korps Lalu Lintas Polri Irjen Pol Royke Lumowa.

Dalam sambutannya, disampaikan bahwa apel gelar pasukan dilaksanakan untuk mengetahui kesiapa personel maupun sarana penudukung. Sehingga kegatan operasi dapat berjalan dengan optimal dan berhasil sesuai dengan tujuan serta sasaran yang telah ditetapkan.

Operasi Zebra Telabang akan dilaksanakan selama 14 hari yakni pada 1-14 November 2017.

'Kita menyadari bahwa dalam mengatasi permasalahan lalu lintas, tidak bisa berdiam diri melainkan wajib bertindak dan melakukan upaya. Dalam hal ini menciptakan pemerintahan yang bertanggung jawab dalam membina dan memelihara keamanan, keselamatan, ketertiban, serta kelancaran berlalu lintas (kamseltibcar lantas),' ujarnya.

Guna mengatasi permasalahan lalu lintas, lanjut dia, perlu dilakukan berbagai upaya untuk mencipatakan situasi kamseltibcar lantas dengan memberdayakan seluruh stakeholder.

Oleh sebab itu, diperlukan koordinasi antarinstansi pemerintah yang bertanggung jawab dalam membina dan memlihara kamseltibcar lantas. Sehingga tercipta langkah yang dapat menunjang pelaksanaan tugas. (RAMADANI/B-3)

Berita Terbaru