Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Stok Sawit Lebih Rendah dari Estimasi, CPO Bisa Meroket ke RM3.000

  • Oleh Nedelya Ramadhani
  • 08 November 2017 - 08:30 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Seiring dengan cadangan minyak sawit yang lebih rendah dari perkiraan, harga minyak sawit diperkirakan dapat melaju hingga level RM3.100 per ton pada Januari 2018.

Hal itu diungkapkan analis sawit Dorab Mistry, seperti dilansir The Star. Adapun harga minyak sawit mentah (CPO) sudah menanjak ke level tertinggi sejak 15 September pada awal pekan ini. Namun harga tersebut sudah turun sekitar 9% selama tahun ini dibandingkan tahun lalu.

Mistry menambahkan bahwa untuk harga olein sawit refined, bleached and deodorised (RBD) dapat menyentuh level US$750 per ton.

Adapun cadangan minyak sawit di Malaysia mencapai level 2 juta ton untuk pertama kalinya dalam setahun terakhir. Namun demikian, stok minyak sawit itu masih lebih rendah dari level September pada 2014 dan 2015.

Sebelumnya, analis terkemuka James Fry mengestimasi harga CPO bisa naik hingga level RM2.950 ($697) per ton pada Januari sebelum kemudian jatuh ke RM2.600 jika harga minyak mentah naik hingga kuartal kedua 2018. (NEDELYA RAMADHANI/m)

Berita Terbaru