Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Saran Kemendagri agar Pasar Tradisional Kembali Eksis

  • Oleh Rahmat Gazali
  • 10 Juli 2018 - 18:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Direktorat Sarana Distribusi dan Logistik Kementerian Perdagangan, Sihar Hadjopan Pohan turut prihatin dan memberikan saran kepada Pemerintah Daerah agar pasar tradisional kembali menjadi pilihan masyarakat.

Kemajuan teknologi kian tidak bisa dibendung, pasar tradisional pun kian mendapat tantangan dengan hadirnya pasar modern yang memakai dan menggunakan berbagai alat canggih.

Selain keberadaan pasar modern, mini market yang disokong modal besar juga menjadi tantangan bagi pelaku pasar tradisional mempertahankan pelanggan.

"Sebenarnya tergantung Pemda, karena ada larangan untuk berjualan di kawasan perumahan, kalau ini diterapkan tentunya akan berdampak positif pada pasar tradisional," ujar Direktorat Sarana Distribusi dan Logistik Kementrian Perdagangan, Sihar Hadjopan Pohan, Selasa (10/7/2018).

Selain itu, agar pasar tradisional bisa bersaing dengan pasar modern, Kementerian Perdagangan yang menggandeng Sinar Mas Land menerapkan program pasar rakyat.

Sustainability Development Sinar Mas Land, Ilham Wahyudi menjelaskan, dengan adanya program pasar rakyat, nantinya wajah pasar tradisional yang terlihat kumuh akan dirubah menjadi pasar tradisional modern yang terlihat lebih bersih dan nyaman. (GAZALI/B-2)

Berita Terbaru