Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Barito Utara Resmikan Keanggotaan BPD Tiga Desa

  • Oleh Ramadani
  • 16 Juli 2019 - 00:58 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh – Bupati Barito Utara meresmikan keanggotaan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) tiga desa di Kabupaten Barito Utara di aula Bappeda Litbang, Senin 25 Juli 2019.

Tiga desa yang diresmikan keanggotaan BPD-nya yakni Desa Muara Mea dan Berong, Kecamatan Gunung Purei serta Desa Malawaken kecamatan Teweh Baru. “Untuk masa jabatan keanggotaan BPD tersebut yakni enam tahun,” jelas Nadalsyah.

Untuk keanggotaan BPD yang baru diresmikan diharapkan segera mengadakan rapat untuk menentukan pimpinan BPD dan ketua bidang yang ditetapkan dengan keutusan BPD.

Selain itu, kata Nadalsyah, anggota BPD yang terpilih serta PAW anggota BPD harus menjalankan tiga tugas utama yakni membahas dan menyepakati rancangan peraturan desa bersama kepala desa, menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat desa, dan melakukan pengawasan kinerja kepala desa.

“Di awal tugas, akan dihadapkan pekerjaan dalam perencanaan pembangunan desa yaitu penyusunan RPJMDes sebagai perencanaan pembangunan desa enam tahun kedepan,” kata Nadalsyah.

Untuk itu, tegas dia, BPD diminta untuk dapat menyerap, menggali, menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat desa dalam menentukan arah dan prioritas pembangunan desa yang didasarkan kepada kepentingan seluruh masyarakat desa bagi kesejahteraan masyarakat desa. (RAMADHANI/B-2)

Berita Terbaru