Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Legislator Hulu Sungai Utara Belajar ke DPRD Kapuas

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 16 Januari 2020 - 18:40 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Kalangan DPRD Hulu Sungai Utara, Kalsel berkunjung ke DPRD Kabupaten Kapuas untuk mempelajari pembentukan sejumlah raperda, Kamis, 16 Januari 2020.

Rombongan yang dipimpin Ketua DPRD Hulu Sungai Utara, Almien Ashar Safari tersebut disambut Sekretaris DPRD Kapuas, Hidayatullah.

"Ada 4 raperda yang ingin kami pelajari di Kabupaten Kapuas ini. Di antaranya raperda pajak daerah, retribusi perizinan tertentu, dan retribusi jasa umum, serta penyertaan modal pemda kepada PDAM berupa aset," ucap Almien.

Oleh karena itu, dia berharap dari pertemuan ini dapat memberikan manfaat dan nilai tambah bagi semuanya. Terutama dalam pembahasan raperda tersebut.

"Kami berterima kasih banyak sudah diterima dengan baik, sehingga mendapat informasi yang diperlukan," ucap Almien.

Selanjutnya, Sekretaris DPRD Kapuas Hidayatullah didampingi para Kassubagnya menyampaikan sejumlah hal berkaitan dengan raperda tersebut serta pelaksanaannya di Kapuas. (DODI RIZKIANSYAH/B-11)

Berita Terbaru