Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kaum Perempuan Seruyan Diminta Berperan dalam pembangunan

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 18 Februari 2020 - 12:26 WIB

BORNEONRWS, Kuala Pembuang - Kaum perempuan di Kabupaten Seruyan diminta terus meningkatkan peran nya dalam proses pembangunan serta kemajuan daerah disemua bidang.

Harapan ini disampaikan Masfuatun Anggota DPRD Seruyan. Ia menilai kaum perempuan selama ini sudah memiliki peranan dalam pembangunan daerah. Namun peran aktifnya dalam pembangunan harus terus ditingkatkan.

“Kaum perempuan juga punya hak dan peran yang sama, mempunyai rasa tanggung jawab terhadap kemajuan dan perkembangan pembangunan daerah ini,” katanya, Selasa 18 Februari 2020.

Untuk itu kaum perempuan hendaknya dapat meningkatkan peran sertanya dalam membangun daerah demi kemajuan dan perkembangan daerah kita ke depan.

Ia mencontohkan seperti keterwakilan perempuan yang menjadi anggota legislatif, maka setidaknya bisa ikut berperan untuk pembangunan.

Sehingga dengan adanya keikutsertaan perempuan menduduki suatu jabatan, setidaknya bisa mengangkat harkat martabat kaum perempuan sendiri, tanpa meninggalkan tugas dan kewajibannya sebagai ibu rumah tangga dan istri. (FAHRUL/B-6)

Berita Terbaru