Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

OTG Berpeluang Besar Menularkan Covid-19

  • Oleh James Donny
  • 21 Juli 2020 - 17:30 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Pulang Pisau, Muliyanto Budihardjo mengingatkan orang tanpa gejala atau OTG yang pernah kontak erat dengan pasien terkonfirmasi positif berpeluang besar menularkan covid-19. 

"OTG ini tidak punya gejala, tapi punya peluang besar untuk menularkan. Apalagi kalau kita tidak pakai masker, tidak menerapkan physical distancing, dan kurang istirahat, akan mudah tertular," ujar Muliyanto, Selasa, 21 Juli 2020. 

Cara efektif untuk menekan bertambahnya jumlah pasien Covid-19 adalah menemukan OTG dan dilakukan karantina bukan isolasi. Muliyanto menjelaskan jika ada yang positif, pasti ada rangkaian penanganannya.

"Yang kita hindari ini terjadinya transmisi lokal," ujarnya. 

Data terupdate hingga Senin, 20 Juli 2020, ada 20 OTG yang bertambah di Kabupaten Pulang Pisau yakni di Kecamatan Kahayan Hilir 19 orang dan Kecamatan Kahayan Tengah 1 orang. 

Jumlah keseluruhan OTG hingga saat ini sebanyak 42 orang. Rinciannya, Kecamatan Kahayan Hilir 30 orang dan Kecamatan Kahayan Tengah 12 orang. Sementara OTG yang selesai pemantauan hingga saat ini berjumlah 444 orang. (JAMES DONNY/B-11)

Berita Terbaru