Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Kondisi Dapur Umum Untuk Korban Banjir di Kalsel

  • Oleh Nopri
  • 21 Januari 2021 - 22:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Untuk membantu masyarakat yang terdampak banjir di Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Pemprov Kalteng) memberikan dukungan berupa dapur umum di halaman Kantor BPBD Provinsi Kalsel.

Plt Kepala Badan Penanggulangan Bencana dan Pemadam Kebakaran (BPBPK) Provinsi Kalteng H Darliansjah menyampaikan, dukungan dapur umum dari Pemprov Kalteng tersebut dikoordinir oleh BPBPK Provinsi Kalteng yang akan menyiapkan untuk makan pada siang hari dan malam hari.

"Dengan adanya dapur umum ini kami berharap dapat membantu memenuhi kebutuhan masyarakat yang terdampak banjir di tempat-tempat pengungsian," katanya, Kamis, 21 Januari 2021.

Darliansjah menjelaskan untuk tenaga relawan dapur umum ini ada sebanyak 32 orang yang dibagi menjadi dua regu. Hal itu bertujuan agar ada jeda untuk mereka istirahat dan memulihkan tenaga mereka.

"Di dapur umum ini kami menyiapkan makan pagi sebanyak 1.000 bungkus dan untuk makan malam sebanyak 1.000 bungkus," tuturnya.

Selain itu, dirinya juga mengingatkan kepada tim agar selalu menerapkan protokol kesehatan Covid-19 mengingat saat ini masih dalam suasana pandemi Covid-19. (NOPRI/B-7)

Berita Terbaru