Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gubernur Kalteng Tinjau Vaksinasi Massal di SMPN 1 Kuala Pembuang

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 10 Juni 2021 - 13:56 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran melaksanakan peninjauan langsung pelaksanaan vaksinasi massal Covid-19 di Kuala Pembuang, Kabupaten Seruyan, Kamis, 10 Juni 2021.

Kedatangan gubernur didampingi Kapolda Irjen Dedi Prasetyo dan Danrem 102 Panju Panjung Brigjen TNI Purwo Sudaryanto langsung melihat pelaksanaan vaksinasi massal di SMPN 1 Kuala Pembuang.

Dalam arahannya gubernur meminta agar seluruh kepala daerah di Provinsi Kalimantan Tengah, menggencarkan program vaksinasi covid-19 untuk mencapai target yang ditetapkan.

“Kedatangan kami hari ini untuk melihat langsung pelaksanaan vaksinasi massal Covid-19 di Seruyan dan alhamdulilah masyarakat sangat antusias dalam pelaksanaan vaksinasi hari ini,” ucapnya.

Sugianto berharap realisasi vaksinasi yang masih rendah untuk terus di kejar, sehingga diharapkan pelaksanaan vaksinasi di seluruh wilayah Kalimantan Tengah berjalan sesuai harapan.

“Mudah-mudahan dengan kerja keras semua pihak, kita mampu mencapai target yang diharapkan, pada 2021 target capaian vaksinasi di Kalteng bisa mencapai angka 70 persen,” ungkapnya. (FAHRUL/B-6)

Berita Terbaru