Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Momen HUT Satpam ke 41, Kapolres Kapuas : Bersama Polri Jaga Kamtibmas dan Cegah Covid-19

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 02 Februari 2022 - 19:41 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Polres Kapuas menggelar syukuran Ulang tahun (HUT) satuan pengamanan (Satpam) ke 41 bertempat di aula Tingang Menteng Panunjung Tarung, Rabu, 2 Februari 2022.

Momentum HUT ini Kapolres Kapuas, AKBP Manang Soebeti mengajak bersama Polri menjaga situasi kamtibmas dan mencegah penyebaran covid-19.

Manang mengajak untuk menumbuhkan kebanggan dan kehormatan selaku anggota satuan pengamanan yang memiliki sikap kejujuran dan karakter yang kuat.

Saat negara menghadapi pandemi Covid-19 anggota satuan pengamanan harus mampu menjadi contoh dan berani bertindak tegas namun humanis saat penegakan protokol kesehatan Covid-19 di lingkungan kerjanya.

"Tingkatkan kemitraan dengan Polri, masyarakat setempat di lingkup kerjanya dengan melakukan kegiatan komunikasi dan koordinasi yang baik," kata Kapolres.

Kapolres juga mengucapan terima kasih kepada seluruh komunitas satuan pengamanan, pimpinan badan usaha jasa pengamanan asosiasi bidang pengamanan seluruh instansi/lembaga pemerintah pengguna jasa satuan pengamanan atas loyalitas dan keikhlasannya dalam membantu Polri dalam mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif pada lingkup kerjanya.

Selanjutnya dilakukan pemotongan nasi tumpeng oleh Kapolres Kapuas dan memberikan potongan Tumpeng Pertama kepada personel termuda Satpam yang bertugas PLN Kuala Kapuas, Zakiyah. (DODI RIZKIANSYAH/B-6)

Berita Terbaru